Anak Laki-laki Jepang Yang Tidak Makan Pagi

Di sebuah sekolah di Jepang, seorang guru bertanya kepada murid-muridnya siapa yang belum makan pagi, berpikir bahwa dengan begitu ia dapat mengetahui keberadaan keluarga yang membutuhkan.

 

Seorang anak laki-laki berumur 9 tahun mengangkat tangannya. Mengetahui bahwa sang anak tersebut berasal dari keluarga yang cukup berada, sang guru bertanya mengapa ia belum makan pagi.

 

Si anak menjawab,“Di rumah kami, kami tidak akan makan sebelum kami makan makanan rohani. Karena saya terlambat bangun pagi ini maka saya harus segera berangkat ke sekolah setelah makan makanan rohani. Itulah sebabnya mengapa saya belum makan pagi.”

~Christian Victory

 

 

Renungan

Kebanyakan dari kita lebih mementingkan makanan jasmani daripada makanan rohani.  Apakah kita selalu mengabaikan makanan rohani kita?  Jika kita mengabaikan makanan rohani kita, kita tidak akan mengalami pertumbuhan rohani yang kuat.  Biarlah kita selalu memperhatikan makanan rohani dalam hidup kita.

 

Waktu yang dilewatkan sendirian bersama Tuhan tidaklah sia sia. Ia mengubahkan kita; ia mengubahkan keadaan kita; dan setiap orang Kristen yang ingin suatu kehidupan yang berarti, dan yang ingin memiliki kuasa untuk melayani, harus menyediakan

waktu untuk berdoa.

(E. M. Bounds)

 

 

Apabila kamu mencari Aku, kamu akan menemukan Aku; apabila kamu menanyakan Aku dengan segenap hati.

(Yeremia 29:13)

 

 

 

DOA Memulai Hubungan Pribadi dengan Tuhan Yesus Kristus:
Saya percaya bahwa Darah Yesus Kristus yang telah dicurahkan adalah untuk penebusan atas segala hutang dosa saya.
Saya percaya hanya melalui Tuhan Yesus saya beroleh pengampunan yang kekal.
Dan mulai saat ini juga, saya menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juruselamat hidup saya pribadi.
Saya mengundang ROH KUDUS tinggal didalam hati saya untuk menuntun saya dalam setiap langkah dan pengenalan saya akan Engkau.
Saya berdoa Hanya di Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus, AMIN.

Sumber: BCS

Leave a Comment