Buku Yang Menjadi Hidup

Dr. Howard W. Pope menceritakan sebuah kisah mengenai seorang wanita muda yang membaca suatu buku, dan setelah selesai membacanya, berkata bahwa buku tersebut adalah buku yang paling membosankan yang pernah dia baca. Tidak lama setelah itu, sang gadis bertemu dengan seorang pemuda. Hubungan persahabatan mereka berkembang menjadi hubungan kasih, dan mereka kemudian bertunangan.

 

Suatu sore pada saat sang gadis mengunjungi rumah tunangannya, ia berkata kepada si pemuda, “Saya punya sebuah buku di perpustakaan saya yang ditulis oleh seseorang dengan nama yang sama seperti namamu. Menurut kamu, bukankah itu adalah suatu kebetulan?” “Saya pikir tidak begitu,” jawab pemuda tersebut. “Kenapa?” tanya sang gadis. “Karena alasan yang sederhana,” jawab sang pemuda, “ Sayalah yang menulis buku tersebut.”

 

Dr. Pope menyimpulkan cerita tersebut dengan berkomentar bahwa sang gadis kemudian duduk sampai pagi-pagi buta untuk membaca buku itu sekali lagi. Ketika ia sudah selesai membaca buku tersebut, sang gadis berpendapat bahwa buku tersebut adalah buku paling menarik yang pernah ia baca! Rahasianya? Karena sekarang ia telah mengenal dan mengasihi pengarang buku tersebut.

~Al Bryant

 

 

Renungan

Kehidupan doa kita akan berubah jika kita benar-benarh mengenai dan mengasihi Allah kita.   Bagaimana hubungan kita dengan Tuhan, pada waktu kita berdoa?  Marilah kita terus membina hubungan kita dan semakin mengasihi Tuhan kita, dan itu akan mengubahkan doa-doa kita.

 

Hanya doa yang datang dari hati kita yang dapat

sampai ke hati Tuhan.

(C. H. Spurgeon)

 

 

Orang yang mengenal namaMu percaya kepadaMu, sebab tidak Kautinggalkan orang yang mencari Engkau, ya Tuhan.

(Mazmur 9:10)

 

 

 

DOA Memulai Hubungan Pribadi dengan Tuhan Yesus Kristus:
Saya percaya bahwa Darah Yesus Kristus yang telah dicurahkan adalah untuk penebusan atas segala hutang dosa saya.
Saya percaya hanya melalui Tuhan Yesus saya beroleh pengampunan yang kekal.
Dan mulai saat ini juga, saya menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juruselamat hidup saya pribadi.
Saya mengundang ROH KUDUS tinggal didalam hati saya untuk menuntun saya dalam setiap langkah dan pengenalan saya akan Engkau.
Saya berdoa Hanya di Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus, AMIN.

Sumber: BCS

Leave a Comment