Meminta Air Tetapi Tidak Menantikannya

D.L Moody berkata, “Saya pikir sebagian besar dari kita dapat memetik pelajaran dari anak-anak. Kadang-kadang ketika Anda sedang berada di rumah sementara anak-anak bermain dengan bola atau mainan lain. Kemudian mereka akan berteriak, “Mama, saya haus, saya mau air.” Tetapi mereka tetap saja bermain, dan ibu mereka berpikir bahwa mereka tidak merasa sangat haus jadi tidak memberikan roti atau air kepada mereka.”

 

Banyak orang juga hanya meminta dan tidak pernah menunggu untuk memperoleh jawabannya. Bahkan, mereka mungkin akan terkejut jika mereka memperoleh jawaban dari doa mereka. Ketika kita berdoa, marilah kita meminta dan berharap bahwa kita akan memperoleh apa yang kita minta.

 

 

Renungan

 

Pada waktu kita berdoa meminta sesuatu kepada Tuhan, kita harus mempunyai pengharapan yang teguh kalau Tuhan sanggup menjawab dan memenuhi kebutuhan kita.  Apakah kita percaya akan kuasa Tuhan dan kasih Tuhan yang akan memberikan pengharapan kepada kita?  Peganglah kuasa dan kasih Tuhan pada waktu kita berdoa dan hidup kita akan dikuatkan.

 

Kuasa dari doa tidak tergantung pada seseorang yang mengutarakan doa itu, tetapi pada Dia yang mendengar doa itu.  (Max Lucado)

 

 

Demikian juga halnya dengan iman: Jika iman itu tidak disertai perbuatan, maka iman itu pada hakekatnya adalah mati.

(Yakobus 2:17)

 

 

 

DOA Memulai Hubungan Pribadi dengan Tuhan Yesus Kristus:
Saya percaya bahwa Darah Yesus Kristus yang telah dicurahkan adalah untuk penebusan atas segala hutang dosa saya.
Saya percaya hanya melalui Tuhan Yesus saya beroleh pengampunan yang kekal.
Dan mulai saat ini juga, saya menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juruselamat hidup saya pribadi.
Saya mengundang ROH KUDUS tinggal didalam hati saya untuk menuntun saya dalam setiap langkah dan pengenalan saya akan Engkau.
Saya berdoa Hanya di Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus, AMIN.

Sumber: BCS

Leave a Comment