Houdini Yang Tidak Bisa Melepaskan Diri

Harry Houdini, seorang artis yang ahli melepaskan diri, mengeluarkan tantangan ke manapun ia pergi. Ia mengklaim bahwa dirinya dapat membebaskan dirinya dari penjara manapun dengan cepat dan mudah. Biasanya ia memegang janjinya, tetapi satu kali ia melakukan kesalahan. Houdini memasuki penjara, dan pintu penjara logam yang berat ditutup dibelakangnya. Ia mengambil sebuah logam yang kuat dan fleksibel dari ikat pinggangnya dan mulai bekerja, tapi kelihatannya ada sesuatu yang aneh mengenai kunci penjara itu. Selama 30 menit ia bekerja dan tidak menghasilkan apa-apa. Satu jam berlalu, dan ia tetap belum bisa membuka pintu. Sekarang ia sudah bermandikan keringat dan terengah-engah dalam kejengkelan, tetapi ia tetap tidak bisa membuka kunci. Akhirnya, setelah bersusahpayah selama 2 jam, Harry Houdini ambruk dalam keputusasaan dan kegagalan atas pintu yang tidak bisa ia buka. Tetapi ketika ia jatuh menyentuh pintu, pintu itu langsung terbuka! Ternyata pintu itu tidak dikunci sama sekali! Tetapi dalam pikirannya, pintu itu adalah pintu yang terkunci dan itulah semua yang diperlukan untuk mencegah Houdini membuka pintu dan keluar dari penjara.

Renungan:

Seringkali kita terlampau sibuk dengan kegiatan dan masalah kita, sementara disisi lain, Tuhan sudah menyediakan jalan keluar untuk masalah kita. Tahukah kita, apa yang semestinya kita perbuat? Kita hanya perlu mengetuk pintu-Nya.

 

Iman yang hidup bukanlah sesuatu yang harus anda bawa, tetapi sebuah iman yang membawa anda. (J.H.Oldham)

 

Filipi 2:5 “Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus.”

 

 

 

 

 

 

DOA Memulai Hubungan Pribadi dengan Tuhan Yesus Kristus:
Saya percaya bahwa Darah Yesus Kristus yang telah dicurahkan adalah untuk penebusan atas segala hutang dosa saya.
Saya percaya hanya melalui Tuhan Yesus saya beroleh pengampunan yang kekal.
Dan mulai saat ini juga, saya menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juruselamat hidup saya pribadi.
Saya mengundang ROH KUDUS tinggal didalam hati saya untuk menuntun saya dalam setiap langkah dan pengenalan saya akan Engkau.
Saya berdoa Hanya di Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus, AMIN.

Sumber: BCS

Leave a Comment