Hari gini siapa yang ngga tahu sama dara cantik bernama Angelica Martha Pieters atau yang lebih beken disapa Angel Pieters. Dara berambut panjang ini mengawali debutnya sebagai penyanyi profesional di ajang pencarian bakat menyanyi Idola Cilik. Dari ajang itu Angel ngga nyangka kalo kompetisi menyanyi anak-anak itu bisa ngebawa namanya dikenal seantero nusantara.
Ngga cuma itu aja Sobat, bahkan karena kepiawaiannya di atas panggung dan keindahan suaranya itu, Angel bisa sepanggung dan duet bareng musisi kelas dunia, David Foster. Sejak saat itu, namanya semakin dikenal. “Aku udah lama pengen nyanyi bareng David Foster. Puji Tuhan David nawarin aku nyanyi. Aku sama sekali ngga nyangka,” ungkap belia kelahiran Jakarta, 15 Agustus 1997.
Sekarang kesibukan Angel ngga cuma jadi penyanyi tapi ia mulai melebarkan sayapnya ke bidang lain, yakni akting. Salah satu sinetron yang ia mainkan adalah Dewi Bintari yang tayang di MNC TV. Di sinetron itu, Angel berperan sebagai adik dari Dewi Bintari. Selain itu, Angel juga bermain di salah satu serial drama musikal yaitu Stereo.
Dunia barunya ini, sempat membuat Angel ‘kaget’. Sebab, akting menyita banyak waktu, beda sama menyanyi. Kalo nyanyi, Angel paling lama menghabiskan waktu satu jam. Sedangkan kalo akting, memerlukan waktu lebih dari lima jam.
Ngga cuma itu, lokasi syuting juga jauh dan ngga bersahabat. Maksudnya, lokasi syuting outdoor alias diruang terbuka, jadi Angel sering digigit nyamuk. “Kalo syuting bisa sampe pagi dan paginya aku harus sekolah”, ujar Angel Pieters. Nah, kebayang kan, gimana perjuangan Angel? Walau melelahkan, Angel tetap bersikeras ngejalanin pekerjaannya itu. Sebab Angel percaya, kerja kerasnya bakal membuahkan hasil.
Cewek berdarah campuran padang dengan Ambon ini rupanya punya komitmen dengan dirinya sendiri. Angel berusaha buat selalu ngejaga tubuhnya, karena tubuhnya adalah Bait Allah. Jadi kalo ada teman-teman yang nawarin rokok, minuman beralkohol, atau narkoba, belia pemilik tinggi 1,62 cm ini bakal menolaknya mentah-mentah. “Aku tahu tubuhku ini Bait Allah. Aku ngga enak sama Tuhan kalo melanggar perintah Tuhan,” seru putri pasangan Patria Pieters dan Denny Pieters.
Anehnya, sikapnya itu malah membuatnya dimusuhi sama teman-temannya. Walau begitu, Angel ngga takut sebab Tuhan selalu membelanya. “Kalo aku dimusuhi, Tuhan membela aku luar biasa. Tuhan tunjukin ke teman-temanku kalo aku yang benar.” Memang benar, salah satu teman Angel yang sebelumnya memusuhi Angel, akhirnya mendukung sikap Angel.
Selain menjaga Bait Allah, pelantun tembang Merenda Kasih ini rupanya juga selalu menjaga hatinya. Seperti, ngga gampang marah, sopan sama semua orang, selalu jujur dan ngga dendam sama orang lain. “Karena Tuhan bilang kalo kita ngga setia pada perkara kecil, gimana Tuhan akan kasih perkara besar. Jadi dimulai dari itu”, ungkap Angel.
Ngga cuma itu aja, Angel juga nyempatin berbagi kepada sesama yang membutuhkan. Biasanya ia sering menghibur dan mengunjungi anak-anak penderita kanker. Sikap Angel yang peduli sama orang lain juga ditunjukin waktu Angel ngerayain ultahnya. Ya, Angel pernah ngeryaain ultahnya bersama anak-anak jalanan.
Sumber: http://www.generasihero.com
DOA Memulai Hubungan Pribadi dengan Tuhan Yesus Kristus:
Saya percaya bahwa Darah Yesus Kristus yang telah dicurahkan adalah untuk penebusan atas segala hutang dosa saya.
Saya percaya hanya melalui Tuhan Yesus saya beroleh pengampunan yang kekal.
Dan mulai saat ini juga, saya menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juruselamat hidup saya pribadi.
Saya mengundang ROH KUDUS tinggal didalam hati saya untuk menuntun saya dalam setiap langkah dan pengenalan saya akan Egkau.
Saya berdoa Hanya di Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus, AMIN.