Korea Utara: Satu-Satunya Saksi

Saat ia datang perlahan, matanya tertuju ke asap. Ia berteriak mencari gembalanya, tetapi tak seorang pun menjawab. Karena ketakutan, ia segera mulai berusaha keluar dari tumpukan mayat dan reruntuhan.

Pagi itu, ia berada di antara sekelompok 190 orang percaya Korea Utara saat polisi menyerbu masuk, mengelilingi mereka, dan dengan kasar menggiring mereka ke pusat kota.

Pemimpin bangsa mereka, Kim Il-sung, berdiri di depan mereka. Diktator yang tak memiliki hati itu berjalan ke tengah-tengah lapangan dan menggambar sebuah garis di tanah, kemudian memerintahkan orang-orang yang ingin tetap hidup agar mengingkari Kristus dan melewati garis itu.

Tak seorang pun maju. Karena sangat marah, Kim Il-sung memerintahkan supaya kelompok itu dilemparkan ke dalam terowongan tambang disertai dinamit-dinamit.

Hal terakhir yang diingat oleh orang percaya yang selamat itu adalah gembalanya, yang menghibur dan memberi dorongan semangat kepada kelompok itu. Karena menyadari bahwa ia adalah satu-satunya yang selamat, ia menangis, “Mengapa Tuhan? Mengapa Engkau tidak membiarkanku mati bersama lainnya?”

Tuhan segera memenuhi hatinya dengan damai dan kemudian ia sadar bahwa seseorang harus tetap tinggal dan menjadi seorang saksi bagi iman mereka. Ini merupakan serangan brutal pertama kalinya dari beberapa lainnya yang dilakukan oleh bentuk komunisme dan pemujaan Kim Il-sung, yang dinamai Juche. Berita tentang kejadian heroik ini menyebar dengan cepat di antara umat Kristen dan masih diceritakan sampai hari ini di Korea Utara.

*****

Seperti umat percaya dalam kisah ini, pemadam kebakaran yang selamat dari serangan teroris pada gedung World Trade Centre bukanlah saksi-saksi yang diam. Sekalipun mereka tidak dapat menjelaskan mengapa mereka selamat dan rekan-rekan lainnya tidak, mereka merupakan para pejuang yang terus terang menyadari bahwa seseorang harus tetap tinggal untuk menceritakan kisah-kisah mereka yang meninggal karena menyelamatkan orang lain supaya orang lain tersebut dapat hidup.

Sebagai seorang Kristen, Anda bahkan memiliki orang yang selamat yang lebih besar daripada yang diceritakan oleh kisah tersebut. Yesus tidak selamat dari kayu salib. Ia menaklukkannya. Ia tidak hanya selamat dari penderitaan-Nya; Ia menang atasnya. Ia kembali dalam tubuh kebangkitan untuk menyampaikan berita kepada murid-murid-Nya yang kemudian menceritakan kejadian ini kepada dunia. Yesus mati menyelamatkan orang lain supaya mereka dapat hidup. Namun Ia hidup, bangkit dari kematian dan menawarkan keselamatan bagi dunia.

 

 

 

 

 

Mari menjadi Garam & Terang dunia melalui kesaksian hidup kita yang memberkati.

DOA Memulai Hubungan Pribadi dengan Tuhan Yesus Kristus:

Saya percaya bahwa Darah Yesus Kristus yang telah dicurahkan adalah untuk penebusan atas segala hutang dosa saya.
Saya percaya hanya melalui Tuhan Yesus saya beroleh pengampunan yang kekal.
Dan mulai saat ini juga, saya menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juruselamat hidup saya pribadi.
Saya mengundang ROH KUDUS tinggal didalam hati saya untuk menuntun saya dalam setiap langkah dan pengenalan saya akan Engkau.
Saya berdoa Hanya di Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus, AMIN. 

Sumber: sabda.org

Web Kesaksian : www.kesaksian.org
Untuk kalangan sendiri

Leave a Comment