7 Doa untuk Korban Bencana Alam

Oleh Aryanto Wijaya

Alam dan bencana bagaikan dua sisi mata uang. Di satu sisi, alam memberikan kita berkah. Namun, di sisi lainnya, terkadang alam bergejolak hingga menimbulkan bencana bagi orang-orang yang tinggal di dekatnya.

Ketika ada saudara-saudari kita yang terdampak bencana alam, kita mungkin tidak bisa memberikan pertolongan secara langsung kepada mereka. Akan tetapi, sebagai orang percaya, kita tentu tahu bahwa salah satu upaya yang bisa turut kita berikan adalah melalui dukungan doa.

Teruntuk korban bencana alam, kami mengingat kalian, dan menyebut nama kalian di dalam doa kami. Mari kita berdoa memohon tujuh hal berikut ini kepada Tuhan untuk mereka yang menjadi korban bencana alam.

1. Berdoa memohon kedamaian

Murid-murid Yesus ketakutan ketika perahu yang mereka tumpangi diterjang badai. Mereka lupa bahwa di perahu tersebut juga terdapat Yesus, Seorang yang berkuasa untuk mengatasi badai. Sama seperti murid-murid Yesus, seringkali kita sebagai manusia lebih berfokus kepada badai yang menerpa daripada kepada Tuhan yang sesungguhnya memegang kendali atas badai. Oleh karena itu, marilah kita berdoa agar para korban bencana tersebut tidak dikuasai oleh ketakutan, melainkan dilingkupi oleh damai sejahtera.

Bapa, kami berdoa supaya para korban bencana alam dapat ditenangkan hatinya. Biarlah damai sejahtera-Mu yang melampaui segala akal boleh melenyapkan ketakutan mereka dan membuat mereka bersandar pada pertolongan-Mu saja.

2. Berdoa memohon kecukupan

Bencana alam seringkali mengakibatkan para korbannya kehilangan harta benda dan sumber daya. Dapat dibayangkan betapa sulitnya jika kita harus hidup tanpa persediaan sandang, pangan, dan papan. Oleh karena itu, marilah berdoa supaya Tuhan dapat mencukupkan kebutuhan para korban bencana tersebut.

Bapa, kami berdoa supaya para korban bencana tersebut dapat terpenuhi kebutuhannya. Engkau mengerti dan tentu menyediakan apa yang sejatinya mereka butuhkan. Biarlah mereka tidak khawatir akan apa yang hendak mereka makan, minum, ataupun pakai. Akan tetapi, biarlah mereka percaya sepenuhnya kepada-Mu bahwa Engkau sungguh peduli terhadap mereka.

3. Berdoa memohon bala bantuan

Para korban bencana alam membutuhkan orang lain. Mereka membutuhkan tim medis untuk menangani luka-luka fisik, tim SAR untuk menyelamatkan orang-orang yang terjebak, juga petugas keamanan untuk memastikan mereka mendapatkan tempat perlindungan yang tepat. Marilah berdoa supaya Tuhan boleh menolong orang-orang yang bertugas tersebut.

Bapa, kami berdoa supaya Engkau menolong orang-orang yang diberikan tanggung jawab untuk memastikan keselamatan para korban bencana. Beri mereka perlindungan dari marabahaya dan juga keberanian untuk bisa menolong para korban.

4. Berdoa memohon hikmat

Ketika bencana terjadi, orang-orang di sana harus bisa mengambil keputusan secara cepat dan tepat. Dari mana evakuasi akan dilakukan? Ke mana para korban harus diungsikan? Mau dibawa ke manakah korban-korban yang terluka? Dan sebagainya. Oleh karena itu marilah kita berdoa agar tim penyelamat dapat mengambil keputusan secara cepat dan tepat.

Bapa, kami berdoa supaya para korban dan tim penyelamat diberikan hikmat dan keberanian untuk menyelamatkan mereka yang terjebak dalam bahaya. Berikan mereka kekuatan dan perlindungan.

5. Berdoa memohon hati yang mau tetap percaya

Bencana yang terjadi tak jarang menorehkan luka secara fisik dan psikis kepada para korbannya. Selain kehilangan harta benda, mereka pun mungkin saja kehilangan sanak saudara ataupun orang-orang yang mereka kasihi. Oleh karena itu, marilah kita berdoa supaya di dalam masa-masa sulit tersebut, mereka tetap mampu mempercayai Tuhan dan rancangan-Nya yang baik.

Bapa, kami berdoa supaya mereka yang kehilangan orang-orang yang dikasihi dapat dikuatkan dan diteguhkan hatinya. Tolong mereka supaya dapat melihat maksud baik yang Engkau rancangkan di balik bencana yang saat ini menimpa.

6. Berdoa memohon pemulihan

Setelah bencana terjadi, para korban harus kembali meniti jalan hidupnya. Dari segala luka dan kehancuran yang bencana alam tinggalkan, mereka harus bangkit untuk menata kehidupan mereka seperti sedia kala.

Bapa, kami berdoa supaya Engkau boleh memulihkan kehidupan mereka dengan memberikan sukacita yang sempat terhilang karena bencana. Kami percaya Engkau sanggup memenuhi apa yang mereka butuhkan, baik itu tempat tinggal, pakaian, makanan, dan tentunya kedamaian hati.

7. Berdoa memohon perlindungan

“Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti. Sebab itu kita tidak akan takut, sekalipun bumi berubah, seklaipun gunung-gunung goncang di dalam laut; sekalipun ribut dan berbuih airnya, sekalipun gunung-gunung goyang geloranya,” (Mazmur 46:2-4). Seperti pemazmur yang memuji Allah karena perlindungan yang disediakan-Nya, marilah kita juga berdoa agar para korban bencana dapat bersandar dan berlindung sepenuhnya kepada Allah.

Bapa, kami berdoa kiranya agar Engkau menjadi tempat perlindungan yang teguh, dan sumber pertolongan satu-satunya tatkala masalah melanda. Biarlah mereka boleh mengenal Engkau secara pribadi agar mereka tahu bahwa sesungguhnya Engkau selalu ada untuk mereka.


Tulisan ini diadaptasi dari artikel 7 Prayers For Those Battered by Natural Disaster

Sumber: warungsatekamu.org

Tidak ada seorangpun dalam hidup ini yang menyukai masalah. Tetapi masalah tidak bisa kita hindari. Saat ini kami mengajak kamu untuk coba merenungkan bagaimana cara kita bisa keluar dari masalah itu . Ternyata jawabannya cuma satu. Apapun masalahnya, jawabannya ada pada Injil.

Kenapa Injil? Injil itu adalah kasih Tuhan kepada manusia. Injil disini bukan dalam konteks agama tapi kasih Tuhan kepada manusia. Siapapun orangnya,dalam hati kecilnya percaya bahwa ada Tuhan yang menjadikan semuanya.

Untuk itu saat ini kalau kamu sedang menghadapi sesuatu dalam hidup percayalah dan datanglah kepada Injil itu yang adalah Yesus Kristus Tuhan.

Dalam dunia ini tidak ada siapapun kecuali Yesus Kristus Tuhan yang pernah berkata Akulah Jalan, Akulah Kebenaran dan Akulah hidup. Semua manusia hidup kalau tidak menemui jalan berarti dia ketemu jalan buntu.Jadi bagaimanapun keadaanmu saat ini, datanglah kepada Yesus.

Kalau kamu ingin mengenal siapa Yesus lebih lagi, silahkan chat dengan kami.
Silahkan Whatsapp ke:
Whatsapp: +62 889-1466-144

Untuk kalangan sendiri

Leave a Comment