DOA, IMAN, DAN KEBENARAN

Ada tiga macam bahan-bahan yang tergeletak di dapur yaitu mentega, telor dan tepung. Selama berhari-hari ketiga bahan itu masih berada di tempat yang sama dan tidak digunakan. Kecil kemungkinan seseorang akan memakan mentega, telor mentah dan juga tepung secara terpisah. Ketiga bahan tersebut harus dioleh menjadi satu kesatuan berbentuk kue baru bisa dinikmati.

Begitu juga ketika hanya pandai berdoa saja tanpa iman dan perbuatan maka semuanya akan sia-sia. Atau kita hanya mengandalkan ima tanpa ketekunan di dalam doa serta nihil perbuatan. Akan percuma juga jika kita pandai berbuat tanpa didasarkan kepada iman yang benar di dalam doa.

Hidup itu membutuhkan ketiga bekal tersebut, yaitu doa, iman dan kebenaran. Seseorang yang setiap hari selalu berlutut untuk berdoa di dalam iman, maka Tuhan akan selalu menyertai langkahnya. Juga ketika seseorang melakukan perbuatan-perbuatan sesuai dengan kebenaran firman Tuhan, maka Tuhan akan memberkatinya.

Tetapi semua orang yang berlindung pada-Mu akan bersukacita, mereka akan bersorak-sorai selama-lamanya.

Mazmur 5:12

 

 

 

 

 

 

 

DOA Memulai Hubungan Pribadi dengan Tuhan Yesus Kristus:

Saya percaya bahwa Darah Yesus Kristus yang telah dicurahkan adalah untuk penebusan atas segala hutang dosa saya.
Saya percaya hanya melalui Tuhan Yesus saya beroleh pengampunan yang kekal.
Dan mulai saat ini juga, saya menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juruselamat hidup saya pribadi.
Saya mengundang ROH KUDUS tinggal didalam hati saya untuk menuntun saya dalam setiap langkah dan pengenalan saya akan Engkau.
Saya berdoa Hanya di Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus, AMIN. 

Sumber : www.renungankristiani.com

Leave a Comment