HARUS MENDAKI

Minggu kemarin saya dan kawan-kawan memutuskan untuk mengunjungi sebuah taman bunga di dekat air terjun. Taman bunga itu terletak di perbukitan sehingga kami disuguhi medan jalan yang sedikit menanjak. Saya melihat ada beberapa orang yang menghentikan perjalanan sebab tidak mampu untuk mendaki anak tangga yang disediakan.

Untuk bisa melihat taman itu secara dekat dan merasakan kesejukan di sana, maka saya dan teman-teman mendaki tangga itu. Memang melelahkan tapi terbayar dengan pemandangan yang ada di sana. Kami menyebutnya dengan “bayar harga” sebab kami harus berlelah-lelah dahulu sebelum menikmatinya.

Begitu juga dengan berkat yang Tuhan sediakan. Berkat tidak Tuhan turunkan begitu saja ke atas tangan kita, namun Tuhan sediakan tangga di depan kita. Jika kita ingin mendapatkan berkat, maka kita harus mendaki. Jika kita merasa lelah, kita harus tetap maju tanpa ada kata menyerah. Tuhan hanya ingin kita menjadi pribadi yang kuat tanpa dimanjakan dengan kenikmatan dunia yang iblis tawarkan.

Sebab penderitaan ringan yang sekarang ini, mengerjakan bagi kami kemuliaan kekal yang melebihi segala-galanya, jauh lebih besar dari pada penderitaan kami.

2 Korintus 4:17

 

 

 

 

 

DOA Memulai Hubungan Pribadi dengan Tuhan Yesus Kristus:

Saya percaya bahwa Darah Yesus Kristus yang telah dicurahkan adalah untuk penebusan atas segala hutang dosa saya.
Saya percaya hanya melalui Tuhan Yesus saya beroleh pengampunan yang kekal.
Dan mulai saat ini juga, saya menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juruselamat hidup saya pribadi.
Saya mengundang ROH KUDUS tinggal didalam hati saya untuk menuntun saya dalam setiap langkah dan pengenalan saya akan Engkau.
Saya berdoa Hanya di Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus, AMIN. 

Sumber : www.renungankristiani.com

Leave a Comment